[email protected], Senin, 3 Mei 2021 Bidang Kesiswaan SMK Negeri 52 Jakarta memeriahkan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2021 dengan kegiatan Pelatihan Teknik Baca Kilat untuk semua peserta didik kelas X dan XI semua kompetensi keahlian yang dilaksanakan secara daring.
Nara sumber dalam kegiatan ini adalah Bapak Irwan Widiatmoko, ST,C.Ht,NLP Pract.
Teknik membaca cepat yaitu membaca cepat merupakan suatu teknik dalam membaca untuk bisa mendapatkan informasi dengan cara langsung ke masalah atau fakta yang dicari.
Brain Power of Speed Reading
□ Mengoptimalkan Kondisi Otak
□ Libatkan Pikiran Bahwa Sadar
□ Meningkatkan Kecepatan mata dan otak
□ Membuat Mind Mapping
Kesimpulannya adalah orang besar adalah orang yang hobinya membaca. Tingkatkan kecepatan membaca 10% dari sebelumnya. Selamat mencoba dan terus berusaha.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kasatlak Kecamatan Ciracas Ibu Rusdah, S.Pd, Jakarta Timur dan juga oleh staf manajemen SMK Negeri 52 Jakarta serta beberapa Bapak/Ibu Guru. Selamat dan sukses untuk civitas semoga kegiatan ini menjadi tambahan pengetahuan yang berguna dalam memahami materi pelajaran.